Jumat, 17 Desember 2010

Peluang Usaha Untuk Pelajar Atau Mahasiswa

Pulsa Elektrik Peluang Usaha Menjanjikan

Sudah tidak asing lagi bagi kita mendengar istilah berhemat atau menabung, nasehat klasik yang kebenarannya sudah pasti manfaatnya namun sering orang melupakannya untuk dilakukan. Padahal nasehat itu ditujukan supaya kita bisa memiliki persiapan dana jika sewaktu-waktu dibutuhkan atau untuk hal yang kita harapkan nantinya.

Tetapi sepertinya jarang sekali orang tua yang menasehati atau mengajarkan anaknya untuk berbisnis atau berwirausaha, padahal jika dibiasakan sejak dini, manfaatnya sungguh besar dikemudian hari, paling tidak anak-anak nantinya tidak ketergantungan dengan orang lain untuk mencukupi kebutuhan hidupnya.

Informasi kali ini merupakan salah satu pilihan saja dari sekian banyak peluang usaha yang ada. Menurut kami, menekuni usaha pulsa elektrik cocok juga untuk pelajar atau mahasiswa, kenapa? Berikut beberapa alasan nya:

Pangsa pasar yang luas; tidak dipungkiri saat ini pelajar maupun mahasiswa memiliki handphone, dan teman-teman ditempat belajar jika membutuhkan pulsa bisa memesan langsung tanpa harus pergi ke konter pulsa.

Modal yang kecil; untuk menjadi agen pulsa elektrik cukup dengan memiliki satu buah handphone dengan nomor hp dari operator manapun yang sudah anda pakai saat ini, dan biaya 50.000 ribu rupiah sudah bisa memulai usaha pulsa. Modal ini kami rasa bisa didapat dengan menyisihkan uang jajan sehari-hari.

Operasional yang mudah; hanya cukup dengan sms transaksi jual beli sudah bisa dilakukan, karena barang dagangannya berupa pulsa, jadi barang tidak terlihat, bisa dibawa kemana-mana dan tidak merepotkan karena sudah menyatu dengna hp anda sendiri. Walau tidak diharuskan, dengan memiliki rekening di bank besar seperti BCA atau Mandiri

Nah, jika dengan secara konsekuen dan disiplin memanfaatkan modal yang 50.000 tadi secara terus menerus diputar kembali untuk membeli pulsa elektrik, bukan tidak mungkin uang itu akan berkembang semakin besar dan besar, karena keuntungan yang didapat dari setiap kali transaksi sekitar 500 – 2000 rupiah, atau anda bisa ambil keuntungan sesuai keinginan. Yang penting kalo dagang kan sama-sama ikhlas antara penjual dan pembeli. Coba saja jika anda simpan uang 50ribu rupiah itu di bank, belum tentu dalam sebulan mendapat bunga 1000 rupiah.

Beberapa tips menjual pulsa elektrik sesama teman:

1. Prinsip bisnis adalah bisnis harus dijalankan penuh, walau pada kenyataannya mungkin ada sedikit kelonggaran.

2. Jika memungkinkan berikan harga pulsa sedikit lebih murah dari harga pulsa di konter pulsa.

3. Berikan kemudahan transaksi pulsa bisa anda lakukan kapan saja, dan pembayaran keesokan harinya.

4. Jangan memberikan pembayaran dengan tempo hari yang terlalu lama, apalagi jika modal anda terbatas. Jelaskan bai-baik pada teman anda jika uang yang dibayarkan adalah modal anda untuk membeli stok pulsa elektrik lagi, supaya usaha anda tetap berjalan lancar.

5. Jika modal anda memang terbatas (misalkan hanya 50.000), amat sangat bijaksana jika anda hanya menjual pulsa elektrik dengan nominal yang kecil saja dulu, misal; pulsa yang 5000 atau 10.000 saja. Dengan begitu anda akan sedikit lebih banyak mendapatkan profit dan lebih cepat meningkatkan jumlah modal usaha anda.

6. Sebisa mungkin keuntungan jangan dipakai untuk kepentingan pribadi dulu, tapi dialokasikan untuk memperbesar modal belanja stok pulsa eletrik anda.

http://fajarbarupulsa.com/search/usaha+apa+yang+menjanjikan+saat+ini/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar